Langsung ke konten utama

Ragam Bahasa Dan Penerapannya Di EYD


Kali ini saya akan membahas tentang Ragam bahasa, pembahasan kali ini masih menyangkut tentang materi kita yang sebelumnya yaitu tentang Peran, Fungsi, dan Kedudukan Bahasa. Dan kali ini juga masih berkaitan tentang pertanyaan yang hampir samadengan materi sebelumnya, namun tentang ragam bahasa. Tanpa berlama – lama mari kita langsung bahas materinya Let's check this out. :v

Pertama kita telah bahas sebelumnya tentang apa itu bahasa di pembahasan tentang Peran, Fungsi, dan Kedudukan Bahasa. Nah sekarang kita akan menggunakan pertanyaan yang sama namun tentang Ragam Bahasa, apa sih ragam bahasa itu???.
Seperti yang kita tahu bahwa ragam itu adalah perwujudan dari sesuatu variasi yang berbeda, seperti contoh kata sifat “lain orang lain ragamnya” atau untuk kata benda “di toko itu banyak ragam permainannya” atau “banyak kain yang berragam jenis” kurang lebih seperi itu.

Nah kaitannya tentang Bahasa apa???, jika kita lihat kembali dari pembahasan sebelumnya, dan kita gabungkan dari definisi kata ragam, maka dapat diartikan sebagai Variasi Bahasa yang menurut pemakaiannya yang berbeda – beda menurut topik yang dibicarakan, atau menurut hubungan pembicara atau kawan bicara, ataupun orangyang di bicarakan, adapun variasinya juga mungkin temasuk ke dialek, aksen, laras, atau gaya bahasanya termasuk variasi bahasa standar itu sendiri.

Ragam Bahasa dibagi menjadi 3 yaitu :
·         Menurut medianya
·         Menurut cara pandang penutur
·         Menurut topik pembicaraannyanya

Ragam bahasa menurut media itu ada dua yaitu melalui ragam bahasa lisan dan tulisan, jika melalui media lisan maka bahasa akan terikat oleh ruang dan waktu, sehingga situasi saat penggungkapan dapat membantu pemahaman pendengar. Sedangkan yang melalui media tulisan tidak terikan oleh ruang dan waktu.
Penggunaan kedua media ini di ragam bahasa juga umumnya berbeda, penggunaan media lisan sendiri juga memiliki keuntugan tersendiri yaitu hadirnya lawan bicara, serta dibantu dengan mimik, gerak gerik angota tubuh (jika berhadapan langsung), atau intonasi ucapan (nada bicara). Sedangkan melalui media tulisan semua itu tidak mungkin di wujudkan.


Ragam bahasa menurut pandang penuturnya ini seperi lebih ke gaya bahasanya yang beranekaragam seperti

Ragam kalimat dialek contoh : “Gw udah ambil makan tadi”

Ragam kalimat resmi contoh : “Saya sudah mengambil makan tadi”

Ragam kalimat tak resmi contoh : “saya sudah ambil makan tadi”

Ragam bahasa menurut topik pembicaraan terjadi dari beberapa ragam diantaranya adalah :

  1. Ragam bahasa ilmiah
  2. Ragam hukum
  3. Ragam bisnis
  4. Ragam agama
  5. Ragam sosial
  6. Ragam kedokteran
  7. Ragam sastra
Kesimpulan

Ragam bahasa adalah variasi bahasa menurut pemakaian yang berbeda - beda munurut topik yang dibicarakan, ataupun menurut pembicara, kawan bicara atau orang yang dibicarakan, serta menurut media pembicara. Dan juga ragam bahasa dibagi menjadi dua media yaitu lisan dan tulisan.

Komentar